NYATA MEDIA — Setelah dibawakan di enam negara, kisah dogeng Cinderella kembali hidup di atas panggung pertunjukan balet, kali ini di Indonesia.
Étoile Dance Center bekerja sama dengan Ballet Manila, perusahaan balet internasional asal Filipina, menghadirkan balet modern Cinderella di Ciputra Artpreneur pada 15–16 November 2025.
Sebanyak 110 pebalet dari Indonesia dan Filipina terlibat dalam produksi yang mencoba memadukan tradisi balet klasik dengan pendekatan artistik yang lebih dekat dengan penonton masa kini.
Setelah tahun lalu sukses dengan menampilkan Le Cordaire, tahun ini Étoile Dance Center memilih Cinderella sebagai karya yang ingin disampaikan ulang melalui bahasa gerak modern.
| Baca Juga : Surga Kuliner UMKM di Parade Bakso dan Mie AEON
Kolaborasi lintas negara ini diharapkan dapat membuka ruang pertemuan artistik antara dua budaya sekaligus memperluas pengalaman para penari yang terlibat.
Pertunjukan balet dongeng Cinderella. Foto: Dok. Istimewa
Disutradarai oleh Lisa Macuja Elizalde, CEO Ballet Manila Inc., pertunjukan full-length ini memadukan pesona klasik balet dengan koreografi modern agar dapat diakses oleh penonton dari berbagai latar belakang, bahkan mereka yang belum mengenal balet secara teknis.
“Kami berusaha menghadirkan pertunjukan yang indah tapi tetap mudah dinikmati siapa saja. Cinderella adalah cerita yang dikenal semua orang, jadi penonton bisa menikmati tariannya tanpa perlu memahami teknis balet,” ujar Lina Lukman, Pendiri Étoile Dance Center, Archangela.
Sentuhan Modern dalam Dongeng Klasik
Selain pendekatan koreografi yang lebih kontemporer, pementasan ini menampilkan unsur tarian broadway (balet dengan elemen jazz) dan waacking, serta nuansa musik dan gerak khas Indonesia.
| Baca Juga : Woman Warrior Run 2025 Kumpulkan Donasi Rp2 Miliar untuk Perempuan dan Anak
Tags:Balet Cinderella Jakarta Selatan
