Walaupun demikian, Vidi tetap bekerja, meski dengan ritme yang lebih pelan. Tak banyak detail publik tentang tahun ini, namun satu hal pasti: Vidi terus berjuang, dengan cara yang makin tenang dan penuh kesadaran.
2023: ’Spa Day’, Damai, dan #VidiComeback2023
Di September 2023, Vidi terbuka kepada publik, sel kanker telah menyebar ke beberapa titik di tubuhnya.
Namun bukannya larut dalam ketakutan, dia memilih memaknai perjuangannya secara positif. Tiga minggu sekali dia menjalani pengobatan yang dia sebut ’spa day’ atau ’pray day’. Dia pun mengubah istilah pengobatan menjadi hari perawatan diri.
2024: Harapan dari Negeri Tetangga
Tahun 2024 menjadi bab reflektif dalam perjalanan ini. Vidi menjalani pengobatan di Penang, Malaysia, di bawah pengawasan tim medis. Hasil PET scan menunjukkan kondisi yang beragam. Beberapa sel kanker baru muncul, sementara sel-sel lama mengecil atau bahkan menghilang.
Kabar itu dia sambut dengan tenang. Namun dia menjadi lebih ketat mengatur jam kerja dan aktivitas fisik, memastikan tubuhnya tidak terbebani.
Setelah lebih dari lima tahun pengobatan, Vidi mulai mempertimbangkan untuk menghentikan kemoterapi, keputusan yang lahir dari evaluasi antara manfaat, efek samping dan kualitas hidup. (*Omi)
Tags:Kanker Ginjal Sheila Dara Vidi Aldiano
