NYATA MEDIA — Onadio Leonardo ditangkap polisi atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Tidak sendiri, pria yang akrab disapa Onad itu diamankan bersama istrinya, Beby Prisillia. Selain keduanya, polisi juga menangkap satu pelaku lain.
Ketiganya ditangkap di dua lokasi berbeda. Satu pelaku diamankan di kawasan Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Rabu (29/10/2025).
Dari hasil pengembangan penyelidikan, polisi kemudian menangkap Onad dan istri di sebuah perumahan yang berlokasi di Kelurahan Cempaka Putih, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.
| Baca Juga : Onadio Leonardo Ditangkap Karena Narkoba, Dulu Pernah Kecanduan
“Benar, (Istri Onadio Leonardo) Ikut diamankan juga,” kata Kabid Humas Polada Metro Jaya, Ade Ary Syam Indradi, Jumat (31/10/2025).
Dari penangkapan itu, polisi turut mengamankan sejumlah barang bukti. Yakni satu lembar papir, satu plastik klip kecil berisi batang ganja, satu boks kecil, dan tiga handphone.
Berdasarkan interogasi awal, Onad ditangkap setelah diduga mengonsumsi narkotika jenis ekstasi.
| Baca Juga : Onadio Leonardo Dikaruniai Anak ke Dua, Penampilan Beby Prisillia Jadi Sorotan
“Barang bukti ekstasi sudah habis karena diduga dipakai. Yang ditemukan hanya ada beberapa sisa ganja di dalam plastik,” tambah Ade Ary.
Penangkapan Onadio Leonardo dan Beby karena narkoba terjadi belum dua bulan setelah mereka dikaruniai anak ke dua. Diketahui, Beby melahirkan bayi perempuan bernama Janeera Deluca Leonardo Wage pada Senin (8/9/2025).
Momen bahagia tersebut dibagikan Onad lewat Instagram pribadinya. Tampak, pemain film ‘Pretty Boys’ itu memperlihatkan detik-detik persalinan yang dijalani istrinya.
| Baca Juga : Omar Daniel, Onadio dan Morgan Oey Tampil Mencekam di I, Will dan Survive
Dia tampak tegang saat mendampingi Beby, bahkan beberapa kali meneteskan air mata.
Dalam unggahan lain, dia membagikan foto istrinya menggendong bayi. Hal itu justru menjadi sorotan publik. Sebab, Beby tampak ‘slay’ dengan kacamata hitam, dan baju di-styling one shoulder.
“Welcome to the world baby girl. Janeera Deluca Leonardo Wage,” tulis Onad menyambut anak ke dua.
Kehadiran anak perempuan melengkapi kebahagiaan pasangan yang menikah 29 Juni 2019 itu. Diketahui, keduanya sudah dikaruniai anak laki-laki bernama Juan Gianluca Leonardo Wage pada 26 September 2019. (*)
Jangan ketinggalan berita terbaru dan kisah menarik lainnya! Ikuti @Nyata_Media di Instagram, TikTok, dan YouTube untuk update tercepat dan konten eksklusif setiap hari.
Tags:Beby Prisillia narkoba Onad Onadio Leonardo
