By:
Yuni Esa Anugrah
29 January 2025
Desainer senior Vera Wang rayakan Tahun Baru dengan warna merah (Foto: Instagram/verawang)
Desainer langganan artis hollywood berusia 75 tahun itu mengunggah fotonya dengan gaun dan stocking merah. Penampilannya terlihat stylish dengan high heels platform berwarna hitam.
“Seeing Red, The Year of the Snake! Happy Chinese New Years! Wishing all Prosperity, Success, and Good Fortune!”
| Baca juga: Hakim Umumkan Jadwal Sidang Kasus Justin Baldoni vs Blake Lively
Aimee makan malam bersama keluarga (Foto: Instagram/aimeesong)
Selebgram fashion asal Los Angeles, California ini merayakan Tahun Baru China dengan makan malam bersama keluarga di Paris. Menu makan malam itu juga dengan makanan-makanan khas China seperti dimsum.
Dorothy pergi ke China Town dan menghias rumahnya (Foto: Instagram/dorothywang)
Aktris reality show ‘Rich Kids of Beverly Hills’ itu membagikan momen perayaan dan dekorasi rumahnya saat Imlek. Dia menghiasi pintu ruangan di rumahnya dengan kuplet dan gantungan lampion mini.
Uniknya, Dorothy merayakan momen Imlek tahun ini berdekatan dengan hari ulang tahunnya ke-37 pada 27 Januari. Selain itu, Dorothy juga pergi ke China Town untuk berbelanja pernak-pernik Imlek. (*)
Tags:Aimee Song Dorothy Wang Istri Henry Golding Jackie Chan LivLo Golding Selebriti Hollywood Imlek 2025 Tahun Baru Imlek 2025 vera wang