Pemilik nama lengkap Giorgio Antonio Chandra itu juga mendirikan Fitness Stock by Sucor Sekuritas, yang menggabungkan edukasi finansial dengan pentingnya menjaga kesehatan fisik.
Selain bisnis, Giorgio juga pernah meraih juara ketiga dalam ajang Musclemania Asia 2022 di Singapura. Kompetisi itu menjadi ajang pertama yang diikutinya setelah lebih dari 12 tahun aktif di dunia fitness.
| Baca Juga : Sarwendah Tan Sudah Kenalkan Anak ke Giorgio Antonio
Kakak dan Adik Giorgio Antonio. (Foto: TikTok/sugasugar)
Memiliki darah campuran China, Belanda, dan Indonesia, Gio adalah anak ke dua dari tiga bersaudara. Ia memiliki kakak perempuan, Cindy, dan adik laki-laki, Joseph.
Soal status pernikahan, Gio satu-satunya yang belum menikah di antara saudara-saudaranya. Kakaknya, Cindy, sudah menikah dengan pujaan hati, Aditya, sejak tahun 2017 dan telah dikaruniai satu anak.
Sedangkan, Joseph justru lebih dulu menikah meski usianya lebih muda dari Giorgio. (*)
Tags:Giorgio Antonio Giorgio Antonio Chandra Pacar Sarwendah Pengusaha Muda Sarwendah
