NYATA MEDIA — Rumah tangga Tasya Farasya dan suaminya, Ahmad Assegaf, benar-benar akan kandas.
Beauty influencer berdarah Arab itu telah mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 12 September lalu. Sidang perdana dijadwalkan akan digelar pada 24 September nanti.
Pasangan itu menikah pada 2018 lalu. Dari pernikahan yang terjalin selama tujuh tahun, keduanya dikaruniai dua anak. Seorang putri bernama Maryam dan putra bernama Isa.
Namun, Tasya dan Ahmad sejatinya telah bersama selama belasan tahun.
| Baca Juga : Pernah Mimpi Diselingkuhi, Tasya Farasya Tutup Mulut soal Isu Cerai
Naksir dari SD
Tasya ternyata sudah menyukai Ahmad sejak kelas 6 SD. Sementara pria yang ditaksirnya itu kelas 3 SMP. Keduanya sama-sama mengikuti bimbel di tempat yang sama.
Saking naksirnya, tanda tangan Tasya bahkan diawali huruf ‘A’. Namun, kala itu Ahmad tidak mengetahui perasaannya.
Bertahun-tahun berlalu, semasa kuliah, Tasya yang minta dicomblangin oleh temannya. Ia melihat salah satu laki-laki yang ada dalam pilihan adalah Ahmad.
“Aku kelas 6 SD, dia kelas 3 SMP. Terus aku naksir. Habis itu baru pas kuliah kan minta dicomblangin gitu sama teman aku,” kisah Tasya dalam sebuah podcast pada 2021 lalu.
| Baca Juga : Tasya Farasya Umumkan Pamit dari Medsos di Tengah Isu Cerai
Tasya pun kemudian memberanikan diri untuk meng-add BBM Ahmad. Dari sana, mereka mulai berkomunikasi.
LDR 7 Tahun
Baru mulai dekat, Kembaran Tasyi Athasyia itu harus menerima nasib bahwa pria yang disukainya ternyata kuliah di Amerika Serikat. Sehingga mau tidak mau, ia harus menjalani LDR.
Kurang lebih 7 tahun mereka menjalani hubungan jarak jauh. Ahmad hanya kembali ke Indonesia satu tahun sekali.
Tetapi menariknya, hanya satu tahun setelah berpacaran, pria yang diketahui berprofesi sebagai pengusaha bidang kontraktor dan kuliner itu langsung mengajak Tasya untuk menjalin hubungan serius.
Meski begitu bukan berarti hubungannya selalu berjalan mulus. Mereka juga sering bertengkar, bahkan sempat putus. Tetapi tidak lama kembali balikan.
| Baca Juga : Heboh! Beauty Influencer Tasya Farasya Diduga Gugat Cerai Ahmad Assegaf
Bagi Tasya, Ahmad adalah cinta dan pacar pertamanya. Begitu pula sebaliknya
Pernikahan 7 Hari 7 Malam
Rangkaian pernikahan Tasya dan Ahmad berlangsung selama 7 hari 7 malam pada 2018 lalu. Itu meliputi siraman, pengajian, henna night, dan akad.
Kemudian ditutup dengan resepsi yang begitu mewah dan meriah di salah satu hotel di Jakarta. Kabarnya, seluruh acara tersebut menghabiskan uang miliaran rupiah.
Sayangnya, kebahagiaan pernikahan itu kini hanya tinggal kenangan. Pasangan yang dikenal harmonis itu telah memutuskan untuk berpisah.
| Baca Juga : Insomnia Parah, Tasya Farasya Jalani Sleep Therapy
Penyebab Perceraian
Tidak diketahui pasti apa penyebab Tasya Farasya memutuskan cerai dari Ahmad Assegaf. Pada Juli lalu, ia masih membagikan potretnya berlibur bersama suami dan anak-anak ke Instagram.
Keretakan rumah tangganya mulai tercium publik ketika wanita bernama asli Lulu Farasya itu mengunggah buket bunga dari Rachel Vennya yang disertai tulisan “it will pass (semua akan berlalu).”
Ditambah lagi, wanita kelahiran 1992 itu mendadak mengunggah foto pernikahannya ke Instagram pribadinya tanpa caption apa pun.
Puncaknya, isu perceraian semakin memanas saat seorang netizen membuat cuitan di X (dulunya Twitter) yang menyebut bahwa Tasya mengajukan gugatan cerai. (*)
Tags:Ahmad Assegaf Tasya Farasya Tasyi Athasyia
