By:
Nadiah Sekar Ayuni
13 November 2025
Band mereka sudah pernah tampil di festival luar negeri di Finlandia dan Jerman. Decessus juga pernah menjadi penampil pembuka band besar, seperti Insomnium, Jinjer, dan Epica.
Ignacia memutuskan untuk menampilkan band-nya dalam ajang kecantikan untuk menunjukkan siapa dirinya dan mendobrak stereotip.
“Saya ingin menunjukkan bahwa seseorang tidak perlu menyembunyikan diri mereka yang sebenarnya untuk mencapai cita-cita mereka,” ujarnya dalam pidato kemenangannya.
Penampilan death metal Ignacia di Miss Chile 2025 pun mendapat antusiasme tinggi dari netizen.
“Bangkitkan lagi masa-masa kejayaan death metal! Senang bisa melihat antusiasme publik terhadap penampilanmu,” komentar seorang netizen.
“Itu adalah penampilan yang sangat menginspirasi. Senang bisa melihat peserta ajang kecantikan membawakan musik death metal,” komentar netizen lain. (*)
Jangan ketinggalan berita terbaru dan kisah menarik lainnya! Ikuti @Nyata_Media di Instagram, TikTok, dan YouTube untuk update tercepat dan konten eksklusif setiap hari.
Tags:band metal Ignacia Fernandez Miss Chile 2025 Miss World
