“Aku tak tahu. Dia adalah suami dan ayah yang hebat. Aku berpikir bahwa rumput di tempat lain lebih hijau. Itu adalah penyesalan terbesar dalam hidupku,” kata ibu Kylie Jenner.

Ketika bercerai pun, Kris memastikan bahwa hubungannya dengan Robert baik-baik saja. Meski akhirnya berpisah, mereka tetap menjadi sahabat baik. Mantan suami istri itu saling membantu dalam berbagai hal, mulai mengurus anak hingga menjalankan bisnisnya.
Kris Jenner menikah dengan Robert Kardashian Sr. pada July 1978. Namun, rumah tangga yang dibangun selama 13 tahun akhirnya kandas. Keduanya resmi bercerai pada Maret 1991 dengan meninggalkan empat anak, Kourtney, Kim, Khloe, dan Robert Jr.
| Baca Juga: Kylie Jenner: Antara Karir dan Ibu
Selang satu bulan bercerai dengan Robert, Kris melangsungkan pernikahannya dengan Caitlyn Jenner. Keduanya dikaruniai dua anak, Kylie Jenner dan Kendall Jenner. Namun, pernikahan selama 22 tahun itu resmi berakhir pada 2014.
Dalam acara tersebut, nenek Stormi menjelaskan bahwa semua kehidupannya tak lain sudah menjadi rencana Tuhan. Dia memang malu dengan kasus perselingkuhannya. Tetapi dia juga mengambil suatu hikmah. Tanpa semuanya terjadi itu, tidak pernah ada Kendall dan Kylie Jenner di dunia ini.
“Aku benar-benar menjalani hidupku dengan berpikir bahwa Tuhan punya rencana. Tanpa semua itu terjadi, tidak akan pernah ada Kendall dan Kylie Jenner,” tegas ibu enam anak itu. *int/ika
Tags:Kardashian Family Kris Jenner selingkuh