By: Azharul Hakim
4 November 2025

NYATA MEDIA — Nama Sabrina Alatas terus menjadi sorotan publik karena dikaitkan dengan perceraian Raisa dan Hamish Daud. Wanita yang akrab disapa Sasha itu memang belum buka suara, namun sahabatnya muncul ke publik untuk memberikan pembelaan.

Isu tersebut mencuat bermula ketika netizen menemukan akun Pinterest bernama Sabrina Alatas. Akun itu memiliki folder berisi kumpulan inspirasi interior rumah berjudul FUTURE HOUSE. Namun yang menjadi sorotan, Sabrina menandai akun HWD yang diduga milik Hamish.

Di tengah panasnya rumor tersebut, sahabat Sasha bernama Jessica buka suara. Lewat akun Instagram-nya, @nadjessica, menanggapi sejumlah komentar netizen yang menuding Sasha sebagai orang ke tiga dalam keretakan rumah tangga Raisa dan Hamish Daud.

| Baca Juga : Potret Rumah Masa Depan Diduga Milik Hamish Daud dan Sabrina Alatas

Bener kok gw temen deket sasha dan gw juga anti pelakor. Kasian temen gue cewe mandiri dari keluarga baik-baik difitnah..gara-gara si H tiba-tiba balik main-main lagi sama temen-temen dia dulu. Gak tega aku tuh.. wajar sih tp netizen langsung percaya berita,” tulis Jessica di kolom komentar salah satu unggahannya.

Foto : Instagram/nadjessica

Foto : Instagram/nadjessica

Wanita yang memiliki lebih 8 ribu pengikut di Instagram itu membenarkan akun Pinterest berjudul “FUTURE HOUSE” itu dibuat sahabatnya.

Itu pinterest board sasha emang dia lagi bangun rumah buat dia di bali.. dia share pinterest boardnya ke group whatsapp ke gue juga di-share. Hamish kayaknya buka boardnya malah ke join, terus ya lupa aja gitu seakan-akan collab,” ujar Jessica.

| Baca Juga : Disebut Mirip Raisa, Potret Cantik Sabrina Alatas Diduga Selingkuhan Hamish Daud

Boro-boro hamish bisa bikinin rumah buat sasha, rumah tangga aja ancur, jangan jadi temen gw difitnah-fitnah,” tambahnya.

Lebih lanjut, Jessica juga membagikan kondisi Sasha yang terseret isu perceraian Raisa dan Hamish.

Temenku juga masih kaget jadi sasaran fitnah fublik. Mungkin dia juga butuh waktu. Nanti coba aku bilang ke dia yaa,” tuturnya saat menanggapi salah satu netizen yang menyarankan Sasha segera memberikan klarifikasi isu yang beredar.

Sebagai informasi, Raisa melayangkan gugatan cerai melalui e-court terhadap Hamish Daud di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 22 Oktober 2025. (*)

Jangan ketinggalan berita terbaru dan kisah menarik lainnya! Ikuti @Nyata_Media di InstagramTikTok, dan YouTube untuk update tercepat dan konten eksklusif setiap hari.

Tags:

Leave a Reply