Telah memiliki buah hati bernama Alaia Moana, kehamilannya saat itu mengagetkan masyarakat. Pasalnya, ketika itu publik mengira jika ia masih berstatus janda. Namun, kemudian Marissa memberi penjelasan, jika telah menikah dengan Benedikt di Jerman pada September 2017 lalu.
4. Daniel Mananta dan Viola Maria

Tak pernah membagikan kisah asamaranya di publik, Daniel Mananta tiba-tiba dikabarkan sudah menikah. Meski sempat diberitakan menjalin hubungan dengan beberapa selebriti, namun nyatanya ia menambatkan hati pada wanita bule, di tahun 2011.
Baca juga: 8 Seleb Ini Terlihat Anggun Dalam Balutan Gaun Pengantin Putihnya
5. Kimberly Ryder dan Edward Akbar

Kimberly mengagetkan publik dengan berita akad nikahnya pada 26 Agustus 2018 lalu. Sebelumnya, sang ibu sempat menutupi kabar jika putrinya akan segera ke jenjang yang lebih serius. Namun setelah acara berlangsung, pihak Kimberly memberikan alasan, jika ingin melangsungkan pernikahan yang intim dan privat.
6. Kartika Putri dan Habib Usman bin Yahya

Sejak memilih untuk berhijrah, Kartika Putri tak pernah mengungkap hubungan asmaranya ke publik. Secara mengejutkan, Kartika kemudian mengunggah foto bersama seorang laki-laki di media sosial. Kartika kemudian mengklarifikasi, jika dirinya telah menikah dengan Habib Usman, pada September 2018 lalu di Tanah Suci.
Baca juga: Ketahuan Hamil Waktu Ijab Kabul, Apa Kata Aura Kasih?
Tags:Aura Kasih Chicco Jerikho Daniel Mananta Dimas Anggara Irwan Mussry Kartika Putri Kimberly Ryder Maia Estianty Marissa Nasution Nadine Chandrawinata pernikahan Putri Marino
