By:
Kontributor
31 January 2023
Song Joong Ki kembali mengejutkan publik saat umumkan berita terbarunya dengan sang kekasih, Katy Louise Saunders. Setelah dikonfirmasi berkencan dengan wanita berkebangsaan Inggris pada Desember lalu, aktor berusia 37 tahun tersebut pada Senin (30/01) lalu, mengumumkan pernikahannya. Dalam surat yang ia tulis untuk para penggemarnya, bintang ‘Reborn Rich’ itu menyatakan bila dirinya telah mendaftarkan pernikahannya bersama Katy.
Dilansir dari Soompi, Song Joong Ki menuliskan bila dirinya dan sang kekasih telah lama bermimpi untuk membangun keluarga bahagia bersama. Mantan suami Song Hye Kyo itu juga berkeinginan untuk menjalani hidup bersama dengan sang kekasih yang selalu mendukungnya.
“Halo, ini Song Joong Ki. Hari ini aku menyapa kalian semua karena aku ingin membagikan sebuah janji yang sangat membahagiakan dan berharga lebih dari apapun untukku,” tulisnya mengawali suratnya kepada para penggemar.
“Aku telah berjanji untuk melanjutkan hidup bersama Katy Louise Saunders, yang telah berada di sisiku, mendukungku dan orang yang telah menghabiskan waktu berharga bersamaku sambil saling menyayangi satu sama lain,” lanjutnya.
|Baca Juga: The Real Sultan! Bayaran Iklan dan Total Properti Song Joong Ki Capai Miliaran

Ia kemudian menuliskan alasan mengapa ia yakin memilih Katy dan memutuskan untuk menikahi kekasihnya tersebut. Ia berkata jika sang kekasih memiliki hati yang baik dan punya semangat dalam menjalani hidupnya. “Dia adalah orang yang bijaksana dan luar biasa hingga aku sangat menghormatinya. Terima kasih kepadanya, aku menjadi pribadi yang lebih baik,” tambahnya.
|Baca Juga: Deretan Mantan Katy Louise Saunders Sebelum Diisukan Pacaran dengan Song Joong Ki
Bintang ‘Vincenzo’ tersebut juga mengungkapkan, saat menulis surat tersebut, ia tengah dalam perjalanan pulang setelah mendaftarkan pernikahannya. Song Joong Ki mengatakan bila ini adalah awal dari kehidupan rumah tangga keduanya.
“Kita berdua akan menjalani hari-hari kedepannya dengan indah sambil menghadap ke arah yang sama,” jelas Song Joong Ki.
Selain mengumumkan pernikahannya, Song Joong Ki juga membeberkan kondisi sang istri yang tengah mengandung anak pertama mereka.
“Kami secara alami bermimpi untuk menciptakan keluarga bahagia bersama. Kami telah berusaha keras untuk menepati janji satu sama lain, dan kami dengan tulus bersyukur karena sebuah kehidupan baru telah datang kepada kami,” imbuhnya.
Di akhir surat, Song Joong Ki menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan yang diberikan oleh Ki Aile (fan club milik Song Joong Ki, red) sepanjang karir aktingnya. Dirinya juga menambahkan bila ia akan bekerja keras untuk semakin terbang tinggi sebagai seorang aktor dan juga sebagai individu yang memiliki tanggung jawab serta semangat yang lebih besar. *via/ika
Tags:Kabar Pernikahan Katy Louise Saunders Song Joong Ki