By: Farah Yumna
1 November 2025

NYATA MEDIA — Anya Geraldine tidak sendirian dalam merayakan Halloween tahun ini, tapi bersama seekor ular piton kuning.

Aktris berusia 29 tahun itu cosplay penyanyi top Amerika Serikat tahun 90-an, Britney Spears. Ia meniru gaya si penyanyi saat tampil di MTV Video Music Awards (VMA) 2001.

Anya Geraldine cosplay gaya Britney Spears di VMA 2001. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

Anya Geraldine cosplay gaya Britney Spears di VMA 2001. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

Kala itu, Britney menghebohkan penonton karena menyanyikan lagu ‘I’m a Slave 4 U’ sambil membawa seekor ular piton albino di lehernya.

| Baca Juga : Dipacari Pengusaha, Anya Geraldine Bicara Target Nikah

Penampilan itu menjadi salah satu penampilan ikonik Britney yang tidak terlupakan. Tebukti, masih banyak yang meniru gayanya hingga sekarang, termasuk Anya.

Gaya busana ala Y2K. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

Gaya busana ala Y2K. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

Bintang film ‘Mendadak Dangdut’ (2025) itu tampil bergaya persis ala Britney. Gaya populer ala era Y2K (tahun 2000-an).

Ia membagikan potret-potretnya ke Instagram pribadinya, Jumat (31/10). “Pawangnya udah datang nih. Happy Halloween,” tulisnya di caption.

Anya mengenakan bra top hijau. Dipadukan dengan hot pants hitam yang ditambahkan detail kain-kain menjuntai di samping kanan dan kiri.

Anya berpose bareng ular. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

Anya berpose bareng ular. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

| Baca Juga : Inspirasi Makeup Halloween ala Naura Ayu, Diadaptasi dari ‘Avatar’

Gaya rambutnya pun mirip. Blonde yang messy. Sementara untuk riasan wajah, Anya memilih tema makeup bernuansa nude dengan smokey eyes.

Anya berani berpose bersama si ular yang tampaknya jinak dan sudah terbiasa dengan manusia. Ia terlihat santai saat ularnya melilit leher dan merayap di kepalanya.

Anya tampak santai berpose dengan ular. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

Anya tampak santai berpose dengan ular. Foto: Dok. Instagram @anyageraldine

Penampilan Anya yang berani berpose dengan ular menuai pujian dari warganet dan rekannya sesama selebriti. Enzy Storia bahkan sempat tak bertanya apakah ular yang dibawanya hewan sungguhan.

“Cuy, ini ular beneran? Astagfirullah lemes gue lihatnya,” ujar Enzy.

| Baca Juga : Halloween Pertama, 5 Potret Lucu Anak Erika Carlina Jadi Russell ‘UP’

Anya Geraldine memang totalitas setiap merayakan Halloween. Tahun lalu, ia cosplay dua karakter. Yakni Chun Li, tokoh fiktif yang dikenal sebagai master seni bela diri dalam game Steer Fighter.

Serta ia juga berdandan menjadi Marilyn Monroe, model sekaligus aktris populer Amerika Serikat tahun 50-an. (*)

Tags:

Leave a Reply