By: Azharul Hakim
26 June 2025

Taylor Swift dan Travis Kelce debut red carpet pada Senin (23/6) malam. Momen spesial itu bukan terjadi di Met Gala atau Grammy, melainkan acara tahunan NFL, Tight End University di Nashville, Tennessee.

Swift tampil memukau dengan balutan atasan gingham dan rok midi dari Hunter Bell, dipadukan dengan aksesori rantai tangan mungil dari Logan Hollowell.

Penampilan kasual namun tetap elegan itu juga dilengkapi dengan tas Celine berwarna putih seharga USD3.100 atau sekitar Rp15 juta.

| Baca Juga : Taylor Swift Kembali Beri Kejutan, Diam-Diam Kunjungi Rumah Sakit Anak

Sementara itu, Travis Kelce mengenakan polo rajutan dan celana pendek yang secara tidak langsung memadukan warna dengan tas putih milik Swift.

Melalui unggahan Instagram, TE University membagikan foto manis pasangan tersebut saat berjalan di atas red carpet. Keduanya tampak bergandengan tangan memasuki venue.

Selain debut mereka di red carpet, ada momen lainnya yang mencuri perhatian. Dalam sebuah video yang viral di TikTok, keduanya berdansa dengan diiringi remix lagu ikonik Swift tahun 2014, ‘Shake It Off’.

| Baca Juga : Taylor Swift dan Travis Kelce Diduga Sudah Menikah

Dalam video tersebut, Kelce terlihat memeluk Swift sambil ikut bernyanyi mengikuti lagu kekasihnya itu.

Keesokan harinya pada 24 Juni, Swift mengejutkan penggemar saat tampil di atas panggung konser ‘Tight Ends & Friends’ yang digelar di Brooklyn Bowl Nashville. D.

Tags:

Leave a Reply