NYATA MEDIA — Aktor laga ternama Indonesia, Iko Uwais debut sebagai sutradara lewat film ‘Timur’. Tidak hanya mengarahkan, dia juga menjadi pemeran utama di film tersebut.
Sebelumnya, Iko sudah beberapa kali terlibat dalam proyek internasional. Namun menjadi sutradara sekaligus pemeran utama berbeda karena terasa lebih berat.
“Ini mau pecah kepala. Rasanya campur aduk. Bahkan jadi pemain saja sudah stres, apalagi kalau juga harus mikirin segalanya dari belakang layar,” ujarnya saat ditemui Nyata di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/11/2025).
Sebagai sutradara, dia harus memikirkan banyak hal secara bersamaan. Mulai dari pemilihan lokasi, komposisi warna film, wardrobe tiap karakter, hingga desain koreografi pertarungan. Dia pun hampir tidak memiliki waktu untuk beristirahat.
“Kalau sebagai aktor kan selesai syuting bisa langsung pulang ke hotel. Tapi sekarang setelah selesai adegan, saya langsung ganti baju dan duduk di belakang monitor buat pantau hasilnya,” ungkapnya.
| Baca Juga: Alasan Nagita Slavina Jadi Executive Producer di Film Garapan Iko Uwais
Namun segala kesulitan tersebut dianggap Iko sebagai tantangan yang harus dihadapi.
“Biasanya saya cuma fokus pada satu karakter di depan kamera. Tapi kali ini saya juga bisa mengeksplorasi apa yang saya mau. Dari segi penyutradaraan dan mengarahkan pemain lain dengan karakter yang berbeda-beda,” ucapnya.
Film ‘Timur’ merupakan bentuk cinta dan dedikasi Iko Uwais pada dunia perfilman. Dia ingin menunjukkan bahwa Indonesia mampu membuat film laga setara internasional.
Debut penyutradaraannya itu tidak hanya akan menonjolkan aksi. Namun juga menawarkan drama dan emosi.
“Action tetap kuat, tapi dramanya juga harus kuat. Bukan cuma gedebak-gedebuk. Saya ingin ada rasa yang mengisi, menyayat, chemistry yang hidup, adrenalin bukan hanya fisik tapi juga mental,” jelas suami Audy Item itu.
| Baca Juga: Nino Fernandez Bongkar Momen Lucu Adegan Ranjang di Serial ‘Menikahi Jadi Yang Kedua’
Tags:Film Iko Uwais TIMUR
