NYATA MEDIA — Hamish Daud membagikan kabar duka di tengah proses perceraiannya dengan Raisa yang terus bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Melalui Instagram pribadinya pada Rabu (12/11), pria keturunan Australia-Madura itu mengumumkan bahwa kakeknya dari pihak ayah yang bernama Peter Muir Wyllie meninggal dunia di usia 99 tahun.
“Kakek saya, Peter Wyllie telah meninggal dunia dan abunya akan dilarung hari ini di Terrigal Point. Ini adalah salah satu ombak favorit saya semasa kecil. Ini jelas favorit keluarga Wyllie, dari kakek, ayah, dan saya. Wyllie sudah berselancar di sana selama lebih dari 80 tahun,” tulisnya di caption.
Terrigal Point adalah semenanjung yang terletak di Terrigal, sebuah kota pesisir di Pantai Tengah New South Wales, Australia.
| Baca Juga : Bantah Isu Selingkuh dengan Sabrina Alatas, Hamish Daud: Kami Hanya Teman Lama
Hamis juga mengunggah potret-potret kakeknya dan medali-medali yang pernah diterima mendiang. Salah satu foto memperlihatkan tiga generasi keluarga Wyllie. Menampilkan Peter, David (ayah Hamish), dan Hamish kecil.
Pria berusia 45 tahun itu mengungkap, leluhurnya adalah veteran Perang Dunia. Kakek buyutnya ikut berperang dalam Perang Dunia 1 di kawasan Semenanjung Gallipoli, Turki. Salah satu medan pertempuran terburuk.
Sementara Peter merupakan veteran Angkatan Laut Perang Dunia 2. Mendiang dianugerahi Medali Ordo Australia (OAM). Sebuah penghargaan yang diberikan negara Australia kepada warganya yang memberikan jasa luar biasa.
“Di usia 99 tahun, Peter menjalani kehidupan yang terhormat baik di dalam maupun di luar air. Seorang pria sejati, dia dicintai banyak orang,” tulis Hamish mengenang sosok kakeknya.
| Baca Juga : Babak Baru, Nikita Mirzani-Reza Gladys Saling Tuntut Ganti Rugi
Dilansir Nyata dari laman Returned and Services League of Australia (organisasi veteran nirlaba Australia), Peter berusia 17 tahun saat pertama kali mendaftar untuk bertugas. Ayahnya yang juga veteran sempat merasa berat saat memberikan persetujuan.
Tags:Hamish Daud Perang Dunia Raisa
