NYATA MEDIA — Aktris Korea Selatan Goo Hye Sun, yang kini juga berprofesi sebagai CEO perusahaan miliknya sendiri, telah mematenkan inovasi roll rambut lipat.
Mantan istri aktor Ahn Jae Hyun itu mendirikan perusahaan startup inovatif yang diberi nama ‘Goo Hye Sun Studio’ pada September lalu. Saat ini, ia menjalani proses persiapan untuk peluncuran produk roll rambut ciptaannya.
Roll Rambut yang dikembangkan Hye Sun bernama ‘Koo Roll’. Roll-nya bisa ‘dibongkar’. Jika ingin digunakan, bisa digulung melingkar hingga membentuk tabung seperti roll pada umumnya.
Namun kalau ingin disimpan, gulungannya bisa dilepas dan bentuknya menjadi persegi panjang. Sehingga tidak memakan banyak tempat saat dibawa bepergian.
| Baca Juga : Goo Hye Sun Sebut Ahn Jae Hyun Pengecut Karena Terus Bahas Perceraian
Hye Sun sebenarnya telah mengajukan hak paten ‘Koo Roll’ sejak ia masih menempuh pendidikan S1 di Universitas Sungkyunkwan Jurusan Film. Itu merupakan salah satu syarat kelulusan.
“Paten itu diajukan untuk memenuhi persyaratan kelulusan dari Universitas Sungkyunkwan. Tapi ketika aku datang ke KAIST (Korea Advanced Institute of Science and Technology), itu berkembang menjadi bisnis,” ujarnya, dikutip Nyata dari laman Hankyung.
Goo Hye Sun telah menyelesaikan studi S1 dengan predikat predikat summa cumlaude (lulusan dengan nilai terbaik) pada awal tahun 2024 lalu.
Ia kemudian melanjutkan pendidikan ke jenjang S2 di universitas riset ternama Korea Selatan, KAIST. Mengambil jurusan Jurnalistik Sains. Demi mengurus peluncuran roll rambut pada 20 November mendatang, ia bekerja keras untuk menyelesaikan tesisnya lebih cepat.
“Aku sudah menyelesaikan semua mata kuliah dan bahkan menulis tesis terlebih dahulu untuk fokus pada roll rambut yang akan segera diluncurkan. Tesisku harus disetujui dulu, tapi prosesnya belum selesai. Jadi aku agak cemas,” ungkapnya.
| Baca Juga : Perjuangan Goo Hye Sun Jadi Sarjana di Usia 39 Tahun
Aktris berusia 41 tahun itu pun tidak menyangka kalau inovasi roll ciptaannya akan menjadi sebuah bisnis. Ia pertama kali memperkenalkan roll itu saat tampil di program TV ‘Radio Star’ pada Januari 2025.
Tags:Ahn Jae Hyun Goo Hye Sun Korea Selatan
